PeristiwaPolri

Antisipasi Guantibmas Personel Polsek Turi Patroli Dialogis

Lamongan|Lensaanalisa.Com.- Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan membangun hubungan yang harmonis dengan masyarakat, serta sebagai langkah preventif dalam menjaga Keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas), personel Polsek Turi Polres Lamongan Polda Jatim melaksanakan patroli dialogis di wilayah hukumnya pada hari Minggu, 16 Maret 2025.

Kegiatan patroli dialogis ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh Polsek Turi sebagai wujud nyata kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat. Pada kesempatan tersebut, para personel Polsek Turi dengan ramah menyapa warga yang sedang berkumpul maupun beraktivitas.

Mereka berinteraksi secara langsung, bertukar informasi terkait situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar, serta menyampaikan imbauan dan pesan-pesan kamtibmas.
Dalam interaksi yang terjalin, personel Polsek Turi memberikan himbauan kepada warga untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas, seperti pencurian, peredaran narkoba, dan kenakalan remaja.

Warga juga diimbau untuk segera melaporkan kepada pihak kepolisian jika mengetahui atau melihat adanya indikasi tindak kejahatan.

Tak hanya memberikan himbauan, personel Polsek Turi juga dengan seksama mendengarkan aspirasi, saran, dan masukan dari masyarakat terkait kamtibmas.

Hal ini dilakukan sebagai bentuk responsif Polri terhadap kebutuhan dan harapan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

Kapolsek Turi, AKP Suroto, S.H.,M.H., menjelaskan bahwa patroli dialogis merupakan salah satu metode efektif dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif. “Melalui dialog yang humanis, kami ingin membangun kesadaran kolektif masyarakat akan pentingnya peran serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” ujar AKP Suroto.

Lebih lanjut, Kapolsek Turi berharap dengan adanya kegiatan patroli dialogis ini dapat terjalin sinergi yang baik antara Polri dan masyarakat. “Kami menyadari bahwa keamanan bukanlah tugas Polri semata, melainkan tanggung jawab bersama.

Untuk itu, kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu padu menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman,” pungkas AKP Suroto.

Dengan terjalinnya komunikasi yang baik antara warga dan Kepolisian melalui kegiatan patroli dialogis ini, diharapkan akan tercipta sinergi yang kuat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Turi.



Editor        : Nur
Published : Red

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button