Bhabinkamtibmas Polsek Turi Dan Forkopimcam Hadir Dalam Rangka, Walimatul Ursy

LAMONGAN|Lensaanalisa.Com,- Kapolsek Turi, AKP Suroto, S.H.,M.H.,Bersama 3 pilar hadir dan melakukan pengamanan dalam giat Gebyar sholawat dalam rangka Walimatul khitan, Pada hari Minggu tanggal 23 Februari 2025 Pukul 19.00 Wib s/d 23.00 Wib Bertempat bertempat di Rumah Di Rumah Bpk.M.FAJAR AGUSTONI Dsn.Rangka RT 08 RW 04 Desa Ngujungrejo Kecamatan Turi Kabupaten Lamongan.

Gebyar Sholawat dalam rangka Walimatul khitan dengan Pembicara KH.MASYKUR Dari Lamongan, menyampaikan pesan-pesan keagamaan yang menyejukkan dan mengajak masyarakat untuk meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari.

Bhabinkamtibmas bersama 3 pilar, termasuk Babinsa dan Satpol-PP Kecamatan dibantu Linmas desa, turut serta dalam pengamanan untuk memastikan acara berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif. Mereka berkoordinasi dengan panitia dan masyarakat guna mencegah potensi gangguan keamanan.

Kehadiran Bhabinkamtibmas dan 3 pilar dalam pengamanan acara keagamaan ini diharapkan mampu meningkatkan sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat, serta menciptakan suasana yang aman dan damai selama kegiatan berlangsung. Pengajian berakhir dengan lancar dan diikuti oleh banyak warga yang antusias mendengarkan ceramah. (MN)