PeristiwaPolri

Pelihara Kondusifitas bulan Ramadhan, Personil Polsek Karanggeneng Patroli dan Pengaturan ditempat penjualan Takjil

Lamongan|Lensaanalisa.Com,- Personel Polsek Karanggeneng Polres Lamongan melaksanakan patroli dan pengaturan di jalan raya lokasi tempat penjualan Takjil di sekitar wilayah kecamatan Karanggeneng Kabupaten Lamongan. Minggu,(23/03/2025).

Personil tersebut melakukan pengaturan arus Lalu Lintas jalan raya dilokasi tempat penjualan Takjil untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat saat membeli makanan untuk berbuka agar dapat berjalan dengan lancar, aman dan Kondusif.

Kapolsek Karanggeneng IPTU Sofian Ali, S.H, saat di konfirmasi mengatakan personelnya melaksanakan tugas pengaturan di tempat penjualan Takjil dan di beberapa titik persimpangan jalan yang ramai dengan aktifitas masyarakat menjelang buka puasa di bulan suci Ramadhan 1446 H.

“Pengaturan dan patroli jalan kaki yang dilakukan di sekitar tempat-tempat penjualan Takjil ini dilakukan untuk memberikan rasa nyaman, aman bagi masyarakat yang sedang melakukan aktifitas jual beli menjelang buka puasa.” Ujar Kapolsek.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama sama menciptakan suasana Ramadhan ini dengan penuh kedamaian, nyaman dan Kondusif” Pungkas Kapolsek (Nur)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button