Lamongan|Lensaanalisa.Com, – Polsek Tanjung Turi melakukan pengecekan perkembangan lahan Desa Percontohan Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) di Desa Sukorejo, Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan. Rabu (19/02/2025).
Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan keberlanjutan program ketahanan pangan yang melibatkan kolaborasi antara Polri, pemerintah desa, dan masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Kanit Binmas Polsek Turi Aiptu Ali bersama anggota Bhabinkamtibmas Polsek Turi Aipda Sunarno.
Saat ini, lahan percontohan tersebut telah ditanami tanaman Cabe. Tanaman tersebut tumbuh dengan baik, bahkan sebagian sudah mulai menghasilkan. Dalam kunjungan ini, juga dilakukan perawatan lahan dengan membersihkan rumput liar dan gulma guna memastikan tanaman tetap terjaga dengan baik.
Kapolsek Turi, AKP Suroto, S.H., M.H.,menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk dukungan Polri terhadap ketahanan pangan nasional. Personil Polsek Turi juga memberikan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat kepada para warga Desa agar selalu menjaga Kamtibmas dan bisa lebih dekat serta akrab dengan warga.
“Kami terus berkolaborasi dengan pemerintah desa dan masyarakat dalam mendukung program ketahanan pangan. Ini adalah langkah konkret dalam upaya mendukung visi Indonesia Maju,” ujarnya.
Situasi selama pengecekan berlangsung dalam keadaan aman dan kondusif. Polsek Turi akan terus melakukan pemantauan serta melaporkan perkembangan lebih lanjut terkait program ini.[MN]