
Lamongan|Lensaanalisa.com, – Dalam mendukung program ketahanan pangan nasional, Bhabinkamtibmas Desa Sukorejo Polsek Turi ipda Iswandi menyambangi pekarangan milik warga binaannya,, Desa Sukorejo, Kecamatan Turi, Minggu (27/4/2025).
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program Ketahanan Pangan Pekarangan Bergizi yang digalakkan oleh Polsek Karanggeneng
Dalam sambang itu, iswandi memberikan berbagai imbauan agar masyarakat memanfaatkan lahan pekarangan untuk menanam berbagai jenis tanaman produktif, seperti timun, lombok, jagung, dan jahe, sebagaimana yang telah dilakukan oleh warganya.
“Warga kami ajak untuk aktif menanam tanaman bermanfaat dan menghindari penggunaan pupuk kimia, sekaligus mendukung program pemerintah dan tetap menjaga keamanan lingkungan,” kata iswandi.
Hal senada Kapolsek Turi, AKP Suroto, S.H.,M.H., mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pendekatan Polri kepada masyarakat.
“Melalui kegiatan sambang pekarangan bergizi ini, kami ingin mendorong masyarakat untuk produktif, memanfaatkan lahan pekarangan, guna mendukung ketahanan pangan dan sekaligus menjaga hubungan harmonis antara Polri dan warga,” jelasnya
Editor : Nur
Published : Red