News

Cegah Konflik dan Balap Liar, Polsek Kalitengah Siaga Patroli Presisi di Malam Pelantikan PSHT

LAMONGAN, Lensaanalisa.com – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Kapolsek Kalitengah Iptu Heri Prasetyo Wibowo bersama jajaran dan personel Koramil 0812/21 Kalitengah menggelar kegiatan Patroli Kota Presisi (PKP) Blue Light Harkamtibmas, Sabtu malam (18/10/2025) pukul 22.00 WIB hingga selesai.

Patroli gabungan ini dilakukan sebagai langkah antisipatif terhadap potensi gangguan keamanan di wilayah Kecamatan Kalitengah, seiring dengan adanya kegiatan Pelantikan Pengurus PSHT Cabang Lamongan serta Peresmian Gedung Sasana Krida (Padepokan PSHT Cabang Lamongan).

Iptu Heri Prasetyo Wibowo (Kapolsek Kalitengah) Aiptu Fathoni
Bripka Ferry, Bripka Hendrik Serma Sahlan Dwila, Serka Ali Ghozi

Patroli menyasar sejumlah lokasi rawan gangguan Kamtibmas, termasuk tempat-tempat berkumpulnya pemuda dan kelompok perguruan pencak silat. Dalam kegiatan ini, aparat gabungan memberikan imbauan secara humanis agar masyarakat tetap menjaga ketertiban dan tidak melakukan kegiatan yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan.

Kapolsek Kalitengah, Iptu Heri Prasetyo Wibowo, menjelaskan bahwa kegiatan patroli Blue Light ini merupakan bagian dari siaga imbangan Polsek Kalitengah untuk mengantisipasi potensi kerawanan di wilayah hukum Polres Lamongan.

> “Kami bersama rekan TNI dari Koramil Kalitengah turun langsung ke lapangan untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif. Kegiatan ini juga menjadi bentuk sinergi nyata antara TNI dan Polri dalam menjaga stabilitas keamanan di masyarakat,” ujarnya.

Selain patroli rutin, petugas juga melakukan langkah preventif terhadap berbagai potensi gangguan seperti konflik antarperguruan silat, balap liar, penggunaan knalpot brong, serta tindak kejahatan jalanan seperti perampasan. Petugas terus membina masyarakat agar turut berperan aktif dalam mencegah, menangkal, dan menanggulangi segala bentuk gangguan Kamtibmas.

Hingga kegiatan berakhir, situasi wilayah Kecamatan Kalitengah terpantau aman, tertib, dan kondusif. Kehadiran aparat gabungan TNI–Polri di lapangan memberikan rasa aman bagi masyarakat dan menjadi wujud nyata dari semangat sinergitas dalam menjaga keamanan Lamongan.




📰 Reporter: Analisa
✍️ Editor: Nur

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button