NewsPeristiwaPolri

Patroli Dialogis Harkamtibmas Diwilayah Polsek Karanggeneng

Lamongan|lensaanalisa.com,- Pada Jumat, 25 April 2025, pukul 22.00 WIB hingga selesai, anggota jaga Polsek Karanggeneng melaksanakan patroli Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) di wilayah hukumnya. 

Patroli tersebut difokuskan pada beberapa objek vital strategis dan rentan terhadap gangguan keamanan, meliputi Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di wilayah Karanggeneng, kantor cabang perbankan di area tersebut, pertokoan atau pusat perbelanjaan, serta Anjungan Tunai Mandiri (ATM).

Petugas jaga Polsek Karanggeneng secara proaktif melaksanakan patroli kewilayahan untuk menjaga Harkamtibmas. 

Selain objek vital, mereka juga memantau kegiatan masyarakat pada malam hari untuk mengidentifikasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban, serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. 

Petugas berinteraksi dengan warga, memberikan himbauan untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Karanggeneng. 

Himbauan tersebut menekankan pentingnya kerja sama antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang kondusif, aman, dan tertib. 

Pesan-pesan kamtibmas juga disampaikan, seperti mengingatkan kewaspadaan terhadap potensi kejahatan, mengunci rumah dan kendaraan, serta melaporkan kejadian mencurigakan kepada kepolisian.

Melalui pendekatan proaktif dan partisipatif, Polsek Karanggeneng berupaya meminimalisir potensi gangguan keamanan dan menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.

Patroli malam hari tersebut merupakan komitmen Polsek Karanggeneng dalam memberikan pelayanan prima dan menjaga keamanan wilayah.

Kehadiran petugas diharapkan dapat mencegah kejahatan dan memberikan rasa aman kepada seluruh warga Karanggeneng.


Editor         : Nur
Published  : Red

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button