News

Patroli Presisi Obyek Vital Polsek Turi Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Lamongan|Lensaanalisa.Com. – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Turi Kota terus meningkatkan intensitas Patroli Rawan Malam. Giat patroli ini difokuskan untuk mengantisipasi potensi kejahatan jalanan, yang dikenal dengan istilah C3 (Curat, Curas, dan Curanmor), serta gangguan kamtibmas lainnya.

Patroli yang dilaksanakan pada Kamis malam (27/03/2025) ini menyasar sejumlah titik strategis di wilayah hukum Polsek Turi.

Sasaran utama patroli meliputi kawasan-kawasan yang berpotensi menjadi lokasi rawan gangguan kamtibmas.

Diantaranya adalah tempat-tempat yang ramai dikunjungi masyarakat pada malam hari, lokasi yang berpotensi menjadi ajang balap liar, serta titik-titik yang memiliki riwayat kerawanan kriminalitas.

Kapolsek Turi, AKP Suroto, S.H.,M.H., menegaskan bahwa patroli malam ini merupakan bagian dari kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh Polsek Turi.

“Tujuan utama dari patroli ini adalah untuk secara proaktif menjaga kondusifitas wilayah, sehingga masyarakat dapat merasa aman dan nyaman dalam menjalankan aktivitasnya,” ujar AKP Suroto.

Lebih lanjut, AKP Suroto menjelaskan bahwa patroli malam ini tidak hanya sebatas kegiatan berkeliling dan memantau situasi.

“Anggota yang bertugas juga secara aktif melakukan dialog dengan masyarakat. Kami menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, seperti himbauan untuk selalu waspada terhadap potensi kejahatan, serta mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan,” tambahnya.

Tak hanya itu, AKP Suroto juga menekankan bahwa pihaknya sangat terbuka untuk menerima masukan dan informasi dari masyarakat terkait situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Turi.

“Kami sangat menghargai partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Jika ada informasi atau laporan terkait potensi gangguan kamtibmas, jangan ragu untuk segera menghubungi Polsek Turi.

Kami akan segera menindaklanjuti setiap laporan yang masuk,” tegasnya.

Dengan dilaksanakannya patroli malam secara intensif ini, diharapkan dapat tercipta situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Turi.

Masyarakat pun diharapkan dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam beraktivitas, baik di siang hari maupun di malam hari.


Editor        : Nur
Published : Red

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button