NewsPeristiwaPolri

Wujud Kepedulian Terhadap Keamanan Masyarakat, Polsek Turi Intensifkan Patroli

Lamongan|lensaanalisa.com,- Polsek Turi, Polres Lamongan, mengambil langkah proaktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) dengan mengintensifkan patroli di wilayah Kecamatan Turi Kabupaten Lamongan.

Langkah ini diambil sebagai bentuk kepedulian terhadap keselamatan warga serta upaya pencegahan terhadap potensi kerawanan yang mungkin timbul.

Patroli yang dilakukan tidak semata dilakukan secara rutin, namun juga dihadirkan dengan pendekatan dialogis.

Personel piket jaga Polsek Turi Polres Lamongan bersama turut serta dalam patroli tersebut. Sasaran patroli mencakup berbagai lokasi strategis seperti kawasan perbankan, pertokoan, hingga permukiman warga.

Menurut Kapolsek Turi, AKP Suroto, S.H.,.M.H., patroli dialogis bukan hanya sekadar peninjauan fisik, tetapi juga merupakan kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat.

“Patroli dialogis dilakukan untuk memelihara keamanan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas). Kami berharap dengan kehadiran kami di lapangan, dapat memberikan rasa aman serta mengurangi potensi terjadinya gangguan keamanan,” ungkap Kapolsek, Kamis (10/4/2025).

Langkah ini mendapat apresiasi dari sejumlah warga yang merasa lebih aman dengan adanya kehadiran petugas kepolisian yang aktif berpatroli.

Mereka berharap kegiatan ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan guna menjaga stabilitas keamanan di wilayah Kecamatan Turi Kabupaten Lamongan.

Dengan semakin intensifnya patroli yang dilakukan oleh Polres Malang, diharapkan dapat tercipta lingkungan yang lebih aman, nyaman, dan damai bagi seluruh masyarakat wilayah kecamatan Turi Kabupaten Lamongan.

Editor        : Nur
Published : Red

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button